RPP SISTEM REPRODUKSI SMA (KTSP)



RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Nama Sekolah                :  SMA Negeri
Kelas / Semester             : XI / II (Genap)
Mata Pelajaran               : Biologi
Materi                              : Sistem Reproduksi
Pertemuan ke-                : 1 (pertama)
Waktu                             : 2 x 45 menit

A.                Standar Kompetensi :
3. Menjelaskan struktur dan fungsi organ manusia dan hewan tertentu, kelainan/penyakit yang mungkin terjadi serta implikasinya pada Salingtemas

B.                 Kompetensi Dasar                  :
3.7 Menjelaskan keterkaitan antara struktur, fungsi, dan proses yang meliputi pembentukan sel kelamin, ovulasi, menstruasi, fertilisasi, kehamilan, dan pemberian ASI serta kelianan/penyakit yang dapat terjadi pada sistem reproduksi manusia

C.                Tujuan Pembelajaran :
1.     Siswa mampu mendeskripsikan pengertian sistem reproduksi manusia.
2.     Siswa mampu menyebutkan organ reproduksi pria serta fungsinya.
3.     Siswa mampu menyebutkan organ reproduksi wanita serta fungsinya.

D.                Materi
Materi pelajaran   :
1.      Pengertian Sistem Reproduksi
Sistem reproduksi adalah suatu proses untuk menghasilkan keturunan yang baru. Tujuannya adalah untuk mempertahankan jenisnya dan melestarikan jenisnya agar tidak punah. Pada manusia untuk mengahasilkan keturunan yang baru diawali dengan peristiwa fertilisasi. Sehingga dengan demikian reproduksi pada manusia dilakukan dengan cara generative atau sexual.  

2.      Organ Reproduksi Pria
Gambar : organ reproduksi pria
Organ reproduksi pria dibedakan menjadi alat kelamin luar dan alat kelamin dalam.
Alat kelamin  luar terdiri dari :
a.    Penis merupakan organ kopulasi yaitu hubungan antara alat kelamin jantan dan betina untuk memindahkan semen ke dalam organ reproduksi betina. Penis diselimuti oleh selaput tipis yang nantinya akan dioperasi pada saat dikhitan/sunat.
b.    Scrotum merupakan selaput pembungkus testis yang merupakan pelindung testis serta mengatur suhu yang sesuai bagi spermatozoa.
Alat kelamin dalam terdiri dari :
a.    Testis merupakan kelenjar kelamin yang berjumlah sepasang dan akan menghasilkan sel-sel sperma serta hormone testosterone. Dalam testis banyak terdapat saluran halus yang disebut tubulus seminiferus. Panjang tubulus seminiferus bisa mencapai 250 meter.
b.    Saluran Reproduksi
·      Epididimis merupakan saluran panjang yang berkelok yang keluar dari testis. Berfungsi untuk menyimpan sperma sementara dan mematangkan sperma.
·      Vas deferens merupakan saluran panjang dan lurus yang mengarah ke atas dan berujung di kelenjar prostat. Berfungsi untuk mengangkut sperma menuju vesikula seminalis.
·      Saluran ejakulasi merupakan saluran yang pendek dan menghubungkan vesikula seminalis dengan urethra.
·      Urethra merupakan saluran panjang terusan dari saluran ejakulasi dan terdapat di penis. Uretra berfungsi sebagai saluran kelamin yang berasal dari kantung semen dan saluran untuk membuang urin.
c.    Kelenjar Kelamin
·      Kantung mani (vesikula seminalis) merupakan tempat untuk menampung sperma sehingga disebut dengan kantung semen, berjumlah sepasang terdapat di belakang kantung kemih. Menghasilkan getah berwarna kekukingan yang kaya akan nutrisi bagi sperma dan bersifat alkali. Berfungsi untuk menetralkan suasana asam dalam saluran reproduksi wanita. Vesikula seminalis berfungsi menyekresi cairan basa yang mengandung nutrisi yang membentuk sebagian besar cairan semen.
·      Kelenjar Prostat merupakan kelenjar yang terbesar dan menghasilkan getah putih yang  dialirkan ke saluran sperma. Kelenjar prostat berbentuk bulat dan terletak pada bagian atas uretra di bawah kantung kemih.
·      Kelenjar Cowper/Cowpery/Bulbourethral merupakan kelenjar yang menghasilkan getah (lendir) yang dialirkan ke uretra. Kelenjar cowper memiliki bentuk seperti kacang polon, terletak di belakang kelenjar prostat pada kedua sisi uretra. Berfungsi untuk menetralkan suasana asam dalam saluran urethra.

3.       Organ Reproduksi Wanita
Gambar : organ reproduksi wanita
Organ reproduksi wanita terdiri dari alat kelamin luar dan alat kelamin dalam.
Alat Kelamin Luar terdiri atas :
a.    Vulva merupakan suatu celah yang terdapat dibagian luar dan terbagi menjadi 2 bagian yaitu :
·      Labium mayor merupakan sepasang bibir besar yang terletak dibagian luar dan membatasi vulva. Labium mayor adalah bibir luar vagina yang tebal dan berlapiskan lemak.
·      Labium minor merupakan sepasang bibir kecil yang terletak di bagian dalam dan membatasi vulva. Labium minor (bibir kecil), yaitu sepasang lipatan kulit yang halus dan tipis, tidak dilapisi lemak.
b.    Klitoris merupakan tonjolan kecil yang terletak di depan vulva. Sering disebut dengan klentit.

Alat Kelamin dalam terdiri atas :
a.       Vagina merupakan saluran yang menghubungkan organ uterus dengan tubuh bagian luar. Berfungsi sebagai organ kopulasi dan saluran persalinan (keluarnya bayi) sehingga sering disebut dengan liang peranakan. Di dalam vagina ditemukan selaput dara.
b.      Ovarium merupakan organ utama pada wanita. Berjumlah sepasang dan terletak di dalam tongga perut pada daerah pinggang sebelah kiri dan kanan. Berfungsi untuk menghasilkan sel ovum dan hormone wanita seperti :
·         Estrogen yang berfungsi untuk mempertahankan sifat sekunder pada wanita, serta juga membantu dalam proses pematangan sel ovum.
·         Progesterone yang berfungsi dalam melihat masa kehamilan.
c.       Oviduk/Tuba fallopi merupakan saluran memanjang setelah infundibulum yang bertugas sebagai tempat fertilisasi dan jalan bagi sel ovum menuju uterus dengan bantuan silia pada dindingnya.
d.      Uterus merupakan organ yang berongga dan berotot. Berbentuk sperti buah pir dengan bagian bawah  yang mengecil. Berfungsi sebagai tempat pertumbuhan embrio. Tipe uterus pada manusia adalah simpleks yaitu dengan satu ruangan yang hanya untuk satu janin. Uterus mempunyai 3 macam lapisan dinding yaitu :
·         Perimetrium yaitu lapisan yang terluar yang berfungsi sebagai pelindung uterus.
·         Miometrium yaitu lapisan yang kaya akan sel otot dan berfungsi untuk kontraksi dan relaksasi uterus dengan melebar dan kembali ke bentuk semula setiap bulannya.
·         Endometrium merupakan lapisan terdalam yang kaya akan sel darah merah. Bila tidak terjadi pembuahan maka dinding endometrium inilah yang akan meluruh bersamaan dengan sel ovum matang.

E.                 Model dan metode pembelajaran
Model        : Pengajaran langsung (Direct Intruction)
Metode      : Ceramah, tanya jawab, pemberian tugas.
Media        : Powerpoint, papan tulis dan spidol.


F.                 Langkah-langkah pembelajaran :
Langkah-langkah kegiatan
Deskripsi kegiatan
Alokasi waktu
Kegiatan awal




a.   Guru memberi salam
b.  Guru mengajak peserta didik berdoa
c.   Guru memeriksa kehadiran peserta didik
·         Apersepsi
Mengetahui kemampuan awal siswa tentang materi yang akan disajikan melalui pertanyaan:
Apa itu reproduksi ?
“Mengapa manusia melakukan reproduksi?”
d.    Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan mempersiapkan siswa untuk belajar

(15 menit)
Kegiatan inti
1.        Guru menjelaskan mengenai materi sistem reproduksi dengan bantuan media slide power point.
2.        Guru meminta siswa untuk menjelaskan pengertian dari sistem reproduksi.
3.        Dengan menampilkan gambar alat reproduksi pria, siswa diminta mengidentifikasi bagian-bagian dan fungsinya.
4.        Dengan menampilkan gambar alat reproduksi wanita, siswa diminta mengidentifikasi bagian-bagian dan fungsinya.
5.        Guru memberikan kuis dengan menggunakan soal Multiple choice pada tampilan slide ppt.

(60 menit)

Kegiatan penutup



1.    Guru membimbing siswa untuk menyimpulkan tentang materi sistem reproduksi.
2.    Guru memberikan tugas yang harus di kerjakan siswa di rumah.
3.    Guru menutup pembelajaran dengan mengucapkan salam penutup.
(15 menit)





G.                Alat dan Sumber Pembelajaran
1.      Alat : Laptop, LCD, Alat tulis, Slide power point
2.      Sumber Pembelajaran
a.    D.A. Pratiwi, 2006. Biologi Untuk SMA Kelas XI. Jakarta: Erlangga.

H.                Penilaian Hasil Belajar
Penilaian hasil belajar terdiri dari tiga ranah, yaitu kognitif, psikomotorik, dan afektif. Nilai akhir pembelajaran dapat dihitung dengan rumus sebagai berikut :

                  Nilai akhir = Nilai Tanya Jawab + Nilai Kuis + Nilai Tugas
            3


Palangka Raya,    Oktober 2015
                        
                                          Mengetahui,
                              Dosen Pembimbing                                                                  Mahasiswa


                                Dr. Yula Miranda, M.Si                                          Dewi Ratna Sari
                         NIP. 19580722 198603 2 002                                               NIM. ACD 112 015


Lampiran I
SOAL KUIS PADA SLIDE PPT

Materi pokok : Sistem Reproduksi Manusia

A.    Tujuan
1.      Siswa mampu mendeskripsikan pengertian sistem reproduksi manusia.
2.      Siswa mampu menyebutkan organ reproduksi pria serta fungsinya.
3.      Siswa mampu menyebutkan organ reproduksi wanita serta fungsinya.

B.     Alat dan Bahan
1.      LCD
2.      Slide Powerpoint

C.     Langkah Kerja
1.      Bacalah dengan baik deskripsi yang ada pada Slide PowerPoint ini !
2.      Jawablah semua pertanyaan yang ada dengan menekan tombol A, B, C atau D !
3.      Majulah dan menekan tombol jawaban yang benar !

D.    Soal Kuis
Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan menekan tombol A, B, C atau D !

1.      Fungsi testis adalah sebagai . . . .
a.    penghasil sperma
b.    penghasil ovum
c.    saluran sperma
d.   alat kopulasi

2.      Saluran yang membawa sperma ke luar tubuh ditunjukkan oleh gambar nomor ....
a.        
1
2
3
4
1
b.        2
c.         3
d.        4

3.      Organ yang bernomor 3 berfungsi untuk . . . .
a.   
3
4
2
1
untuk kopulasi
b.    penghasil ovum
c.    tempat terjadinya fertilisasi
d.   tempat pertumbuhan zigot

4.      Tempat untuk perkembangan embrio menjadi janin adalah ....
a.    ovarium
b.    oviduk
c.    uterus
d.   vagina
5.      Tempat pematangan sperma disebut spermatogenis, terjadi di ….
a.    testis 
b.   epididimis
c.    skrotum
d.   vesikula seminalis



Lampiran II
KUNCI JAWABAN KUIS

No.
Kunci jawaban soal kuis
Skor
1
A
20
2
D
20
3
B
20
4
C
20
5
B
20


Nilai = Skor Total = X 100 %

Komentar

Postingan Populer